Komandan PMPP TNI: Daerah Penugasan Afrika Tengah, Memiliki Kerawanan Tinggi

JAKARTA – Daerah penugasan Satgas Kizi Minusca Car terletak di wilayah Afrika Tengah, dimana situasi keamanan sangat fluktuatif dan memiliki kerawanan tinggi, sehingga perlu kewaspadaan yang ekstra.

Demikian dikatakan Komandan Pusat Misi Pemelihara Perdamaian (PMPP) TNI, Mayjen TNI Taufik Budi Santoso, saat menutup Latihan Pratugas SATGAS KIZI TNI KONGA XXXVI-K/MINUSCA CAR TA. 2024 di lapangan Mako PMPP TNI, Sentul, Bogor, dalam rilis Puspen TNI di Jakarta, Rabu (13/8/2024).

Baca Juga: Polri Dalami Kasus Dugaan Korupsi Mantan Pegawai BPOM Senilai Rp3,49 Miliar

Taufik Budi mengatakan, satuan tugas yang akan melaksanakan misi, harus secara cerdas mampu mengerti dan memahami setiap perkembangan situasi disana, demi kelancaran pelaksanaan tugas dengan tidak melupakan faktor keamanan personel dan materiil.

“Manfaatkan waktu yang ada untuk berkoordinasi dengan satuan didaerah misi tentang penyiapan perlengkapan dan administrasi untuk mendukung keberhasilan tugas pokok disana,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar