JAKARTA – Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI, Marsda TNI Benedictus Benny K, secara resmi membuka latihan pratugas (pre deployment training) Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Kontingen Garuda (Konga) XXXIX-D/MONUSCO di lapangan Markas Komando PMPP TNI, Sentul, Bogor, Selasa (7/9/2021).
Pada kesempatan tersebut, Benny mengatakan, tujuan diselenggarakan latihan pratugas yaitu untuk memberikan gambaran dan pengetahuan tentang misi perdamaian PBB serta memahami kondisi terakhir di daerah misi.
“Guna menyiapkan prajurit TNI yang profesional dalam melaksanakan tugas di daerah misi, maka pada latihan pratugas ini para peserta akan diberikan materi-materi seperti materi pokok, materi teknis. Ditutup dengan materi aplikasi yang akan disimulasikan dengan gambaran daerah misi yang sebenarnya,” ujarnya.
Nantinya para prajurit bakal menjalani latihan pratugas selama satu bulan bertempat di PMPP TNI. Secara komposisi satgas diambil dari Mainbody Batalyon Infanteri (Yonif) 121/MK ditambah dengan personel Non-Mainbody dari 3 angkatan.
Adapun bertindak sebagai Komandan Satgas BGC TNI, Kolonel Inf Muhammad Faisal Nasution lulusan Akademi Militer 1999 yang dalam keseharian menjabat sebagai Komandan Brigade Infanteri (Brigif) 7/Rimba Raya Kodam I/Bukit Barisan.